Kunci untuk bahagia adalah mempunyai mimpi. Kunci untuk sukses adalah membuat mimpi menjadi nyata
Mimpi kita adalah sesuatu yang nyata. Kegagalan kita untuk mewujudkan impian itulah yang tidak nyata.

Total Tayangan Halaman


Rabu, 03 Juli 2013

31 Mahasiswa PGSD BILINGUAL FIP UNM berKKN-PPL Terpadu Angkatan VII di Soroako

 

 Tepat tanggal 29 Juni 2013 sejumlah 31 orang mahasiswa PGSD (Pendidikan Guru Sekolah Dasar) BILINGUAL Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP)  Universitas Negeri Makassar (UNM) angkatan 2010 melakukan pemberangkatan menuju Soroako, Luwu Timur guna untuk melaksanakan program mata kuliah semester VII yaitu KKN dan PPL.
Mereka melakukan kegiatan tersbebut di Sekolah YPS Soroako yaitu SD YPS Lawewu dan SD YPS Singkole selama 3 bulan.

Pada Senin, 1 Juli 2013, diadakan Loka Karya di Hall SD YPS Lawewu (SDL) dan SD YPS Singkole (SDL) yang mana di hadiri oleh guru-guru dari kedua sekolah dengan 4 pemateri yakni, Ketua Program PGSD Bilingual (Widya Karmila Sari A, S,Pd., M.Pd), Sekretaris Program PGSD Bilingual (Nuraedah, S.Pd., M.Pd), Kepala Sekolah SD YPS Lawewu (Bapak I.B.Darmatika) dan Kepala Sekolah SD YPS Singkole (Bapak Alexander L. Kolatlena).



Terkhusus di blog ini, penulis membahas tentang kegiatan KKN dan PPL yang dilaksanakan mahasiwa-mahasiswa di SD YPS Lawewu (SDL).

Pada 2-5 Juli 2013, mahasiswa mulai melakukan observasi orientasi, kegiatannya antara lain melakukan pembenahan kelas yang akan digunakan pada tahun ajaran baru dan melakukan pembenahan pada ruangan-ruangan yang di pindahkan seperti perpustakaan, kantor, dan lain-lain




Pada Sabtu, 6 Juli 2013, mahasiswa melakukan kegiatan yang dinamakan House Keeping yang kegiatannya berupa pembenahan lingkungan sekolah. Mahasiswa saling membantu membereskan sarana sekolah yang tidak terpakai dan yang akan dipakai bersama Kepala Sekolah dan beberapa orang guru dari SDL.


Pada Minggu, 7 Juli 2013, mahasiswa kembali mendapat instruksi dari Kepala Sekolah SDL untuk melakukan persiapan penyambutan siswa baru pada hari senin. Mahasiswa melakukan persiapan di Hall SDL dan SDS.

Pada Senin, 8 Juli 2013, mahasiswa bersama guru melaksanakan tugas masing-masing yakni menempati masing-masing pos untuk mengarahkan siswa baru maupun siswa lama ke kelasnya masing-masing. Ada 7 pos penempatan bagi mahasiswa bersama dengan guru-guru. Pos-pos tersebut mulai dari gerbang I (dekat terminal) sampai dengan gerbang II (gerbang Lusiana). Dalam pelaksanan kegiatan, dicapai hasil bahwa kegiatan berjalan lancar [bersambung]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar